Harga Nokia N97 bekas / second

RajaBoonG - Tahun 2011 harga Nokia N97 bekas mungkin masih diatas 3 jutaan dan ditahun 2012 sekarang harga Nokia N97 bekas sungguh turun drastis , saat tulisan ini dibuat harganya sekitar 1,5 juta saja.
Tapi tahukah kamu kalau Nokia N97 bisa diharagai cumua dengan 15 ribu rupiah ?
Setidaknya itulah harga sebuah kejujuran,aminn !!!
nokia N97
15 ribu adalah rezeki yang kudapatkan dari sebuah kejujuran , walaupun sempat godaan setan ada dalam fikiranku namun Alhamdulillah aku bisa menepisnya.
Buat sobatRajaBoonG yang kepingin tahu, Begini Ceritanya !!!
Kemarin saya tidak sengaja menemukan Handphone Nokia N97 , wow betapa senangnya hati karena ini mungkin rezeki yang datang dari ATAS karena harganya sama dengan gaji saya 1 bulan.Namun Malamnya malah tidak bisa tidur , ada rasa bersalah yang amat besar rasanya jika aku ambil handphone ini.lalu apa yang harus aku lakukan ?
Akhirnya Hati yang baik pun berbicara , " Aku harus kembalikan handphone Nokia ini "
dan esoknya mencoba mencari teman yang memiliki charger yang sama dengan Nokia N97 tersebut karena kebetulan handphonenya mati karena baterenya habis.Setelah 1 jam hape Nokia tersebut saya hidupkan dan benar setelah beberapa lama ada Sms yang masuk dengan isi " Memohon agar yang menemukan handphone tersebut bisa mengembalikan kepada yang punya "
akhirnya Sms pun dibalas dan menentukan tempat pertemuan.
Tepatnya hari ini Nokia N97 tersebut pulang kepada Empunya dan sayapun mendapatkan Ucapan terimakasih dan tambahan uang 15 ribu rupiah.

Setelah pulang kerumah sayapun tertawa sendiri dan berkata dalam hati " Alhamdulillah ternyata Rezekiku hari ini cuma 15 ribu ".

Terkadang kita memang sering dihadapkan oleh 2 pilihan , baik atau buruk mungkin juga benar atau salah.
Di hari ini mendapatkan pengalaman yang tidak dapat terlupakan seumur hidup tentang harga sebuah kejujuran.
Orang bilang kejujuran itu mahal dan sulit tapi saya sudah membuktikan bahwa itu bisa juga salah.
Saya cuma berharap mendaptkan Rezki yang halal dengan tidak merugikan atau menyakiti hati orang lain walaupun banyak orang lain yang mungkin menganggap saya bodoh namun saya sudah cukup senang dan tenang.

Perasaan yang paling ditakuti

Rajaboong - Perasaan yang paling ditakuti setiap makhluk hidup seperti Manusia adalah Rasa kehilangan.Siapa yang tidak takut akan rasa kehilangan ?
Pernahkah sobat RajaboonG merasa bahwa hidup ini terasa HAMPA ?
sedih
Berjalan tapi tak tau kemana !!!
Makan namun tidak menikmatinya !!!
Melamun hingga lebih dari 10 menit !!!
Pokoknya Semuanya terasa Hampa seperti halnya Jiwa , Fikiran dan badan kamu yang tidak berjalan di satu arah.
Bayangkan jika Jiwa kamu berjalan kekiri, fikiran berjalan ketengah dan Tubuh kamu berjalan Kekanan , menurut kamu apa yang akan terjadi ?

Saya hanya bisa berdoa kepada Sobat ataupun untuk saya sendiri , jika Saya ataupun sobat Mengalami perasaan kehilangan disaat itu juga kita telah siap menghadapinya.Jadi mulai dari sekarang bersiaplah untuk menghadapinya dengan berserah diri kepadaNYA dan yakinkan jiwa , fikiran dan tubuh kita adalah milikNYA dan akan kembali kepadaNYA.
Apakah saja rasa kehilangan itu ?
Setiap orang biasanya cuma memiliki 1 atau 2 perasaan kehilangan yang paling ditakutinya karena setiap orang biasanya memiliki 1 atau 2 hal yang paling dicintainya.
Sekarang cobalah sejenak berfikir !!!!!
Apakah yang paling anda cintai ? Atau...
Apakah yang paling anda takuti jika anda kehilangannya ?
  • Jika ditanya apakah anda mencintai harta anda ?
    Mungkin anda menjawab tidak.
    Tapi pernahkah anda berfikir untuk kehilangan semua harta anda,siapkah anda jika hal itu terjadi ?
    Kalau belum siap itu artinya anda masih mencintai harta anda.
  • Jika dikeseharian anda tidak perduli , mengacuhkan bahkan menyakiti hati orang tua anda , apakah artinya itu anda tidak mencintai orang tua anda ?
    Sekarang fikirkan jika suatu saat orang tua anda meninggalkan anda untuk selama-lamanya,siapkah hati anda menerimanya ? Jika tidak berarti anda masih sangat mencintainya.
    Lalu mengapa anda menyakiti hatinya jika anda masih sangat mencintainya ?

Manusia memang tidak ada yang sempurna , kebanyakan dari kita baru merasa mencintai jika kita sudah kehilangan.kita tidak pernah bisa menyadarinya sampai kita merasakan betapa berartinya sesuatu tersebut.

Jadi sebelum kamu menyesali semuanya mulai dari sekarang cobalah untuk menghargai pekerjaanmu,keluargamu,lingkunganmu dan hal lainnya yang selama ini kamu acuhkan karena kamu baru akan merasakan kamu mencintainya setelah kamu kehilangannya.

Dan terakhir jalan untuk menghadapi perasaan paling menakutkan itu adalah pastikan kamu telah siap untuk "kehilangan" suatu saat nanti dengan jalan berserah kepadaNYA. menyakini bahwa semuanya adalah milikNYA dan akan kembali padaNYA.

Cara Menjadi Sukses versi Pribadi


RajaBoonG - Ada banyak orang yang bertanya , mengeluh bahkan memaki kepada tuhanNYA dan mengatakan " Mengapa aku menjadi orang yang gagal" dan tidakkah bisa aku menjadi seorang yang sukses di " pekerjaan , Hobbi , ataupun Percintaan".
Mengapa AKU GAGAL ?

Rasanya memang sangat manusiawi jika orang ingin Menjadi Kaya , Menjadi Idola atau mendapatkan Pacar cantik tapi apakah setiap orang bisa ? Tentu Tidak !!!
Lalu bagaimana cara agar kita dapat jauh dari kegagalan dan menggapai kesuksesan ?

Pertama ; Ubah Pola fikir kamu
___*___ tahukah kamu bahwa orang yang gagal itu ada 2 pertama orang yang berfikir tentang kegagalan padahal ia tidak melakukannya dan ke 2 orang yang melakukan kegagalan tapi tidak pernah memikirkannya "belajar dari kegagalan".
Ubah cara berfikir kamu , tanamkan dalam fikiran kamu MULAI DARI SEKARANG AKU MAU SUKSES , " ACTION " DAN JANGAN TAKUT DENGAN KEGAGALAN

kedua ; Belajar dari Ahlinya
Cari seseorang yang menurut kamu sukses dibidang yang kamu geluti.apakah itu bidang bisnis , musik, olahraga atau apapaun itu !!!!
Cari referensi tentang orang tersebut di internet ataupun melalui buku.pelajari dan ikuti cara yang ia lakukan sehingga dapat menjadi sukses.

Ketiga ; Bergaul dengan orang sukses.
Kalau mau jadi Sukses kamu harus bergaul dengan orang sukses, mau jadi pedagang harus bergaul dengan pedagang, mau jadi ustadz ya harus bergaul dengan ustadz atau mau mendapatkan pacar cantik ya kamu harus bergaul dengan teman yang punya banyak kenalan cewek cantik.

Keempat ; Buat Catatan.
Jika kamu sudah mengetahui caranya Menjadi Sukses "Catat" cara tersebut dan pisahkan menjadi beberapa point penting.Kemudian lakukan point demi point tersebut dalam kehidupan kamu.
Usahakan point demi point tersebut kamu lakukan dengan maksimal,Serta catat kekurangan kamu dan tutupi kekurangan kamu dengan melebihkan point yang lain

Kelima ; Bersabar
Kesuksesan bukan seperti membalikan telapak tangan.
Mungkin seseorang bisa sukses dalam 1 tahun tapi orang lain ada yang berpuluh tahun baru bisa sukses.Jadi intinya belajar terus dan bersabar.

Dari beberapa point di atas dapat RajaBoonG Simpulkan adalah mulai sekarang kamu harus berfikir " Aku Mau Sukses " ," Aku harus Belajar dari orang sukses " dan Aku harus Bergaul dengan Orang sukses.
Point lainnya HARUS mencatat kekurangan yang kamu Lakukan serta memperbaikinya dan terakhir adalah bersabar.

Nb:Jangan tunggu besok atau lusa ,

LAKUKAN DARI SEKARANG

Selamat datang Sahabat

sahabat sejatiSelamat Datang buat sahabat RajaBoongG yang telah sudi mampir ke blog rajaboong yang sangat sederhana dan tidak penuh dengan cerita ,maklum ini baru tulisan pertama dan bingung mau nulis apa.
Orang bilang kita tidak bisa berhasil dengan usaha kita sendiri melainkan juga butuh dukungan dari orang lain maka itulah sebabnya maka rajaboong akan berkunjung ke banyak blog sobat dan memberi komentar dengan besar pengharapan bisa menjalin persahabatan kepada rekan blogger semuanya serta mendapat petunjuk bagaimana caranya mengelola blog agar tidak bosan , tips menulis di blog dan besar pengharapan kami bahwa blog ini kedepannya ramai dikunjungi oleh sahabat rajaboong.

Akhir tidak ada kata yang harus rajaboong ucapkan selain terimakasih atas kunjungannya
Loading...
Loading...